Sosialisasi Netralitas ASN Tingkat Kota Cimahi Tahun 2024


Cimahi  (GARDA INDONESIA) – Menjelang Pilkada serentak, Pemerintah Kota Cimahi melalui Bakesbangpol mengadakan kegiatan Sosialisasi Netralitas ASN Tingkat Kota Cimahi Tahun 2024, acara di laksanakan di Tecknopark, Rabu, (22/5/2024).


Acara di hadiri oleh Pj.Walikota Cimahi Dr Ir H. Dicky Saromi M.Sc, Sekda Kota Cimahi,Dikdik Suratno Nugrahawan, S.Si., M.M., Para Kepala Dinas, Camat dan Lurah se Kota Cimahi.



Dalam keterangannya Pj.Walikota Cimahi Dicky Saromi mengatakan bahwa dalam pelaksanaan Pilkada serentak 2024 semua ASN harus netral.


Diakuinya, Netralitas ASN di dalam pemilihan kepala daerah sudah di atur oleh pemerintah pusat, tujuannya adalah untuk menjamin terjaganya netralitas ASN.



Dicky juga menghimbau bagi seluruh Pegawai Aparatur Sipil Negara  berhati - hati mempergunakan media sosial, jangan sampai asal memposting hal - hal yang belum bisa di pastikan kebenarannya atau hoax.


"Seorang ASN dituntut netral dan harus bebas dari segala bentuk pengaruh manapun dan tidak memihak pada kepentingan siapapun. Kegiatan sosialisasi ini merupakan salah satu upaya pencegahan atas pelanggaran disiplin ASN khususnya berkenaan dengan netralitas dalam pilkada 2024," terangnya.



Netralitas ASN harus dijaga guna menghindari penyalahgunaan sumber daya dalam tujuan politik, menjaga integritas dan melindungi kepentingan publik. Bagi ASN yang diduga melakukan pelanggaran akan diproses sesuai ketentuaan yang berlaku.

Sosialisasi Netralitas ASN Tingkat Kota Cimahi Tahun 2024 juga di tandai dengan pembacaan Ikrar Netralitas ASN oleh Mardi Santoso Kepala BakesbangPol Kota Cimahi dan Penandatanganan Pakta Integritas oleh pejabat Pemkot Cimahi yang di saksikan oleh PJ.Walikota dan Sekda Kota Cimahi.***


Komentar

BERITA TERKINI